Selasa, 02 November 2010

memotong file mp3 untuk dijadikan ringtone hp

MP3 Cutter Plus merupakan sebuah software gratis yang bisa digunakan untuk memotong file musik berekstensi .mp3. Pemotongan ini bisa jadi anda perlukan jika ingin menjadikan file MP3 sebagai ringtone HP, dan anda hanya mengharapkan potongan lagu dari koleksi lagu MP3 anda. silahkan download di sini dan install.

Cara menggunakannya juga sangat mudah:

* Buka file MP3 anda dengan menekan tombol Open
* Jalankan file MP3 anda dengan menekan tombol Play
* Tandai awal lagu yang anda potong dengan menekan tombol Mark Start, dan akhiri dengan Mark End
* Jika file yang anda potong sudah ditandai anda tinggal menekan tombol Save untuk menyimpannya
* File MP3 anda sudah terpotong dan siap anda gunakan

Senin, 01 November 2010

membuka office 2007 di office 2003 dengan file format converters

ada Software semacam converter yang namanya Office 2007 to 2003 converter dengan software ini kita dapat membuka file yang sebelumnya telah dibuat dengan menggunakan office 2007 dengan office 2003. lumayan bukan untuk pengetahuan...tertarik? silahkan download di sini
kita tinggal menginstall aplikasi ini dan ikuti langkah-langkahnya sampai selesai. nah sekarang tinggal membuka file yang sebelumnya dibuat dengan menggunakan office 2007.. tereng... ternyata .... bisa juga...

download video dengan cepat menggunakan idm

tanpa berpanjang lebar, silahkan mendownload idmnya di sini setelah itu install idmnya, restart komputer, kemudian buka idm yang telah diinstall



setelah membukan idm, klik download, option, dan centang use advance browser integration seperti gambar yang dilingkar merah, dan idm sudah bisa digunakan untuk mendownload video yang diinginkan, seperti di situs youtube, dengan mengklik gambar yang dilingkar merah di bawah ini



mudah bukan...^_^

Minggu, 31 Oktober 2010

pengalaman install ulang windows XP di laptop acer

Terkadang installer Windows XP tidak mendeteksi harddisk laptopnya. Supaya bisa terdetect ubah mode SATA dari AHCI ke IDE di BIOS. Kebanyakan CD Installer Windows XP gak mendukung konfigurasi SATA dengan AHCI.
Menurut gw sih Acer keterlaluan gak nyediain driver buat XP di CD-nya. Bayangin kalo yang punya laptop gak punya akses ke internet. Lagian walaupun punya akses internet belum tentu semua orang bisa nyari driver langsung dari Internet. Ada yang atu gak ya kenapa gini? Apa Acer emang sengaja kerjasama dengan Windows biar Vistanya laku?
Buat yang ingin nyari driver notebook atau netbook acer untuk windows xp, silahkan mengunjungi situs di sini
semoga membantu...

cara menembus nawala project

sebelumnya saya minta maaf kepada mas admin, karena niat saya hanya untuk berbagi-bagi ilmu yang ada kepada teman-teman yang pusing karena situs "favoritnya" diblokir...di sini saya akan menjelaskan cara singkat dan sederhana sekali menembus proteksi nawala project. tapi sebelumnya anda harus membaca ini terlebih dahulu..

"Nawala Nusantara atau nawala project adalah sebuah layanan yang bebas digunakan oleh pengguna internet yang membutuhkan saringan situs negatif. Nawala Nusantara akan membantu menapis jenis situs-situs negatif yang tidak sesuai dengan peraturan perundangan, nilai dan norma sosial, adat istiadat dan kesusilaan bangsa Indonesia seperti pornografi dan perjudian. Selain itu, Nawala Nusantara juga akan menapis situs Internet yang mengandung konten berbahaya seperti malware, situs phising (penyesatan) dan sejenisnya."

oke, setelah anda membaca tulisan tadi, apakah anda masih berniat ingin masuk ke situs yang diblokir oleh nawala project??? kalau anda masih berniat, silahkan lanjutkan membaca, tapi kalau tidak, saya sarankan anda untuk berhenti membaca dan pergi dari sini...^_^

pada intinya, nawala project itu adalah settingan DNS atau DNS nawala project yang DNSnya bernomor * NS #1: 180.131.144.144 * NS #2: 180.131.145.145, yang apabila digunakan oleh empuhnya server, kita tidak akan bisa masuk ke situs-situs favorit kita...jadi cara kita untuk mengakalinya yaitu dengan mengganti DNS tersebut di komputer kita, banyak sekali DNS yang ada yang telah disediakan, dan bisa kita gunakan, salah satunya comodo DNS...di dalam software yang bernama "DNS jumper", telah disediakan berbagai macam DNS yang bisa digunakan, jadi saya sarankan anda untuk mendownload software tersebut di sini , dan anda tinggal menjalankan software dan memilih DNS yang ingin anda gunakan...setelah itu, selamat menikmati...^_^

perbedaan notebook dan netbook

Sebagian besar orang tau apa itu notebook atau Tukul bilang laptop. Lha kalau netbook? Yapz… netbook adalah istilah yang masih terbilang baru. Akhir-akhir ini netbook sedang naik daun. Awalnya, netbook pertama muncul adalah asus eee PC, kini telah tersedia berbagi merk dan pilihan operating sistem. Pada dasarnya netbook hampir sama dengan notebook, hanya saja netbook lebih portable dan untuk keperluan komputasi yang ringan. Lah terus bedanya sama notebook?? Simak posting berikut…

Dimensi dan ukuran layar

Ada perbedaan yang cukup mencolok antara netbook dan notebook. Ukuran layar netbook lebih kecil dan berkisar di angka 7”-10,2” sedangkan notebook mulai 12” keatas. Selain itu, netbook berukuran lebih kecil dan lebih ringkas untuk dibawa-bawa dibanding notebook. Berat netbook juga jelas lebih ringan di banding notebook umumnya. Memang netbook lebih portable dibanding notebook.

Spesifikasi hardware

Spesifikasi hardware antara netbook dengan notebook berbeda. Biasanya, netbook menggunakan prosesor Intel Atom, VIA C7 yang hemat energi, AMD pun tidak mau kalah dan akan meluncurkan prosesor Athlon Neo untuk pasar netbook. Netbook biasanya dibekali Ram 512mb-1gb untuk mendukung performanya. Netbook biasanya sudah dibekali peralatan untuk berinternet dengan nyaman dengan menyertakan wi-fi dan bloetooth bahkan akhir-akhir ini ada produsen yang menyertakan modem 3G dan 3,5G (HSDPA), tak lupa webcam pun hadir di sebagian besar netbook yang beredar. Beberapa produsen menyediakan opsi SSD (Solid State Drive) sebagai media penyimpananya kerena lebih hemat energi jika dibandinkan dengan hardisk. Sementara notebook biasanya mnggunakan prosesor yang lebih kuat seperti, Pentium Dual-core, Core2 Duo, Turion X2 dengan ram yang sama atau lebih besar dari netbook. Notebook juga dapat menggunakan discrete graphic dari Ati Radeon atau Nvidia GeForce, setahu saya netbook belum ada yang menggunakan discrete graphic.

Daya tahan baterai

Notebook pada umumnya hanya mampu ‘hidup’ dengan baterai selama 1-3jam saja. Sedangkan netbook mampu bertahan lama antara 3-5jam. Ini dikarenakan hardware yang digunakan netbook lebih hemat energi dibanding notebook.

Fungsi dan target pengguna

Dilihat dari spesifikasi hardware yang digunakan, jelas performa notebook jauh lebih cepat dibanding netbook. Notebook ditujukan bagi orang yang membutuhkan komputer yang cukup bertenaga untuk bekerja dan dapat dibawa kemana-mana. Performa notebook sekarang (terutama platform centrino2) sudah mendekati bahkan menyamai komputer desktop kelas mainstream. Performa ini sangat berguna bagi orang yang membutuhkan komputer pekerjaan editing multimedia atau hal-hal yang lebih dari sekedar mengetik. Sedangkan netbook ditujukan bagi orang yang menginginkan mobilitas dalam menggunakan komputer untuk sekedar pekerjaan office dan internet. Performa netbook pun pas-pasan. Saya pernah mencoba netbook MSI Wind dengan menggunakan prosesor Intel Atom N270 1,6Ghz dan menggunakan OS windows XP, performanya dalam penggunaan office dan internet sudah mencukupi.

Harga

Ini adalah poin paling penting bagi sebagian orang. Dikala krisis global, orang akan lebih sensitif terhadap harga dibandingkan fitur yang ditawarkan. Harga notebook baru termurah yang pernah saya lihat adalah 4,8juta dengan spesifikasi hardware yang cukup lumayan. Sedangkan netbook baru harganya mulai dari 3,3 juta. Udah tau bedanya kan? Jangan sampai deh salah pilih. Sebelum membeli notebook atau netbook, tentukan dulu kebutuhan komputasinya, apakah hanya untuk office, mutimedia atau yang lain. Jika anda membutuhkan untuk keperluan office dan internetan, jelas netbook adalah pilihan yang lebih hemat dan lebih portable. Anda menginginkan performa lebih, pilih notebook untuk menghandle keperluan komputasi sedang. Anda ingin performa yang lebih dahsyat? Pakai desktop! Desktop juga bisa kok dibawa kemana-mana asal kuat aja bawanya, hehehehe…..

Sumber: http://tuxlin.wordpress.com

Minggu, 24 Oktober 2010

thank's to mbah google

kemarin si bos ngomel-ngomel, laptopnya banyak virus. saking parahnya, laptop si bos sering hank, kemudian dengan bijaksananya:D. si bos menugaskan aku untuk install ulang laptopnya. pertama aku tenang-tenang aja, karena aku sudah bisa install ulang laptop atau pc (bangga):D....tetapi eh tetapi, cd driver laptop si bos gk ada katanya hilang, kontan aja aku down dan timbul ketidak pedean, hatiku bertanya-tanya, bisa gak ya aku perbaikinya... tapi aku coba optimis, karna aku ingat kata orang bijaksana:D "segala permasalahan itu pasti ada jalan keluarnya, kalau ada mbah google...:D, kemudian sambil membaca bismillah, aku coba tanya mbah google, eh ternyata walaupun agak lama akhirnya ketemu juga solusinya, thanks to mbah google..:D

klik di sini di link ini kita hanya mencopy paste jenis driver yang ada di laptop yg ingin diperbaiki, caranya setelah instal windowsnya selesai,klik kanan my computer, terus manage, device manager, trus lihat driver-driver yang belum terinstal, biasanya ditandai dengan tanda "?" berwarna kuning, misalnya vga belum terinstall, klik kanan vga, properties, driver, copy kode driver vga, paste kodenya di situs tadi, taraaaaa, kita tinggal download aja drivernya terus install, selesai...tapi harus yg cocok dengan windows dan merk motherboardnya, dan juga harus bersabar, karena download drivernya musti satu-satu...buat catatan, "ini tips buat orang-orang yang driver laptopnya gk disediain link download yg komplit." yg nemu kesusahan seperti aku karena masih butuh pembelajaran lagi akan dunia perkomputeran...:D